Walubi Sumut Hadir dan Berikan Bantuan kepada Korban Kebakaran di Jalan Wahidin Medan
Sabtu, 07 Mei 2022 05:36 WIB

Musibah kebakaran terjadi di Jln Wahidin Gg Lurah Kota Medan, pada Minggu, (01/05/2022) mengakibatkan korban sejumlah 154 jiwa.
Mendengar kabar tersebut, dari hari Senin sampai hari Jumat, Ketua Walubi Sumut Brillian Mocktar langsung terjun ke lokasi bersama para pengurus Walubi Sumut dan Walubi Kabupaten kota untuk meninjau langsung kondisi pasca kebakaran.
Kebakaran terjadi dimulai salah satu rumah warga di pada Minggu dini hari. Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran, dan kerugian diperkirakan mencapai miliaran rupiah.
Salah satu korban yang tidak disebut namanya yang merupakan pemilik rumah terbakar mengucapkan terima kasih banyak dan support dari pengurus Walubi yang senantiasa hadir setiap hari.
Korban dan istrinya mengucapkan terimakasih atas kedatangan dan kepedulian Gubernur Sumatera Utara, Walikota Medan, Camat Medan Area, Kepling dan Beberapa organisasi masyarakat yang menyempatkan diri untuk mau melihat kondisi langsung.
Hari Jumat (06/05/2022) Pelaksana Harian Walubi Sumut Arman Chandra yang juga Ketua Forum CSR Sumatera Utara mewakili Ketua Walubi Sumut Brillian Mocktar memberikan Nasi dari salah satu resto Nelayan pada korban kebakaran sebagai bentuk kepedulian para pengusaha. Ia juga menghimbau agar semua pihak dapat membantu untuk meringankan beban korban.
Banyaknya kebakaran yang terjadi di Kota Medan dan kabupaten lainnya belakangan ini, merupakan kabar duka sekaligus menjadi catatan penting bagi kita semua.
Arman yang juga Ketua KADIN Medan ini berharap, masyarakat dapat mengantisipasinya, dan lebih berhati-hati menjaga barang-barang yang berpotensi menimbulkan kebakaran.
Tampak ikut mendampingi dari Pengurus Walubi Beng Ho, Ridwan, dan Pengusaha Resto Nelayan.